Monday, February 17, 2014

Fokuslah pada apa yang Anda BISA Kendalikan

Kebebasan diri dan rasa memiliki hidup yang sangat besar akan menjadi milik kita saat kita mulai melihat diri kita di dunia "Victory" dan bukan dari dunia "Victim". Pikiran, perasaan, Perkataan, dan Perilaku akan menciptakan realitas kita. Tiap langkah yang kita lakukan sangat berarti. Kitalah yang memiliki kendali atas segala yang kita pikirkan, yang artinya kita jugalah yang memiliki kendali atas segala tindakan kita.

Apa yang kita fokuskan dan kepada apa kita pusatkan energi kita tiap harinya akan menentukan hasil-hasil yang kita terima dalam hidup kita. Dengan menerima filosofi ini membuat kita memahami rahasia untuk mengendalikan nasib kita. Tentu, terkadang ada suatu hal yang terjadi yang di luar kendali kita. Daripada melawannya, namun dengan bergulir dengannya, malah akan memberikan hasil-hasil yang paling memungkinkan untuk kita. Dengan kata lain, yang terpenting bukanlah apa yang terjadi dengan diri kita, namun bagimana kita menanggapi (me-response) apa yang sedang terjadi dengan diri kitalah yang sangat berarti. 

Jadi, apa pun yang terjadi, selalu niatkan segala tindakan kita lalu lakukan yang terbaik. Kita tidak akan menikmati hidup kita bila kita tidak menikmati segala tantangan hidup kita. Bila terjadi kesalahan, daripada kita menuduh dan menyalahi orang lain, tanyakan ke diri kita, "Apa yang saya bisa pelajari dari kejadian ini?" dan "Langkah terbaik apa yang saya perlu lakukan selanjutnya?". Dengan berpikir seperti ini, pertumbuhan diri kita lebih terjamin.

Ingin tahu bagaimana memiliki mindset Victory yang lebih lengkap, silahkan baca Cara Mudah Memiliki Mindset "Victory".

1 comment:

Shin said...

Sungguh menguatkan saya disaat seperti ini.

Terima kasih atas artikel singkatnya pak Adhitia dan salam kenal